Selasa, 29 Maret 2016

Persiapan Diklat Prajabatan CPNS

Apa yang harus disiapkan untuk Diklat Prajabatan CPNS

Mari mulai dengan kalimat Diklat Prajabatan tak sekedar kegiatan perkenalan dan ujian untuk menghilangkan huruf C didepan Akronim CPNS. Bukan, bukan hanya itu. Ada unsur pendidikan dan ada unsur latihan disana.(Lihat: Apa itu CPNS/PNS?)
Artinya apa?

Artinya sebagai peserta diklat kita diwajibkan untuk tak hanya memahami tapi juga mampu mengamalkan ilmu dan pengetahun baru yang telah diperoleh melalui Diklat Prajabatan. Apalagi seiring diterapkannya pola baru diklat prajabatan membuat Diklat Prajabatan menjadi suatu kegiatan dimana seorang Calon PNS dibentuk dan dididik untuk memahami nilai-nilai dasar PNS yaitu Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu, dan Anti Korupsi atau familiar dengan ANEKA.
Setelah dipahami bahwa Diklat Prajabatan bukan aktivitas gampang (namun tidak berat-berat juga sih) adalah suatu hal yang harus dipikirkan terutama dalam persiapan segala perlengkapan apalagi jika asal daerah cukup jauh dari tempat diselenggarakannya diklat.

Apa saja yang harus dipersiapkan? Penulis bagi jadi 3 bagian besar,

1. Fisik
2. Mental
3. Perlengkapan

Berikut uraian untuk masing-masing kelompok besar tersebut?


1. Persiapan Fisik
Dipersiapan fisik saya bagi lagi menjadi 2 bagian, yakni:

Kesehatan
Durasi pelaksanaan Prajabatan cukup lama yakni sekitar 40 harian, artinya anda akan dituntut untuk mengikut segala kegiatan Prajabatan dengan baik, karena ada prasyarat minimal untuk kehadiran dalam kegiatan prajabatan, jadi siapkan kesehatan dengan rajin olahraga, konsumsi vitamin bila perlu, dan tentunya jaga pola makan sebelum pelaksanaan diklat. Karena tak hanya berdurasi lama, namun kegiatan padat sudah menanti anda. :D. Siang - Malam kita akan dihadapkan pada tugas seperti Rancangan dan Laporan Aktualisasi dll.

Kerapian fisik
Susah juga menemukan kata yang tepat untuk menyampaikan ini, tapi akhirnya saya pilih kerapian fisik. Kira-kira maksudnya begini, bagaimana anda bisa tampil sebagai seorang Calon PNS itu. Misalnya, rambut harus rapi, masak calon pejabat dan pelayan masyarakat rambutnya awul-awulan. :D

2. Persiapan Mental

Apa yang dimaksud dengan persiapan mental ini? Kurang lebih begini. Selama 40 hari anda akan bertemu dan bergaul dengan orang-orang baru, orang yang belum pernah anda kenal sebelumnya. Tidak tahu asal-usul mereka, tidak tahu sifat mereka, maka diperlukan pola pikir yang baik untuk menerima keadaan ini, dimana kemampuan bertenggang rasa dan saling menghargai jadi salah satu contohnya. Karena kelak orang-orang disini akan jadi penolong, teman, atau bahkan calon pasangan hidup :D anda yang akan membantu anda dalam hal-hal yang tak bisa anda selesaikan sendiri.


3. Persiapan Perlengkapan

Perlengkapan ATK
Tentunya ada kegiatan mencatat di Prajabatan, ada? ada! banyak! Jadi usahakan persiapkan segala ATK yang anda perlukan, pen, pensil, penggaris, dll. Dibagian ini penulis ingin masukan satu hal lagi, yakni jika ada silakan bawa PRINTER dan tentunya KERTAS HVS, ini efisien sekali dibandingkan anda harus keluar masuk area Prajabatan atau pinjam Printer Teman untuk cetak tugas-tugas anda.

Perlengkapan Mandi
Siapkan perlengkapan mandi, karena tentunya tidak mungkin kita tak mandi selama 40 hari dan tak etis juga rasanya selalu meminjam peralatan mandi dari teman.

Perlengkapan Ibadah
Meski padat beraktivitas jangan lupakan kewajiban kita sebagai hamba Tuhan, oleh karena siapkan juga perlengkapan ibadah.

Perlengkapan Tidur
Selimut, Anti Nyamuk, dll, silakan disiapkan, kita tak tahu kondisi penginapan saat Prajabatan.

Perlengkapan Olahraga dan obat-obatan pribadi
Yups, selain materi tiap pagi buta, kita akan mengikuti olahraga, oleh karena itu perlengkapan semacam sepatu Kets/olahraga dan training wajib dibawa. Serta obat-obatan pribadi seperti, balsem, obat sakit perut, dll.
Secara Khusus, penulis juga membagi perlengkapan apa saja yang harus dibawa oleh Peserta Pria dan Wanita sebagai berikut: (bisa saja berbeda tergantung pantia diklat masing-masig)

Bagi peserta pria:
  1. membawa kemeja putih lengan panjang polos tidak bercorak terbuat dari bahan biasa
  2. celana panjang hitam terbuat dari bahan biasa
  3. dasi warna hitam
  4. sepatu kerja warna hitam bertali
  5. sabuk dan lencana kopri
  6. kaos kaki warna hitam
  7. panjang rambut maksimal 0.1 cm
Bagi Peserta Wanita
  1. membawa kemeja putih lengan panjang polos tidak bercorak terbuat dari bahan biasa
  2. rok panjang warna hitam (tidak boleh ketat, tidak boleh berempel, bentuk rok seperti huruf A, panjangnya sampai mata kaki) terbuat dari bahan biasa
  3. dasi kupu-kupu warna hitam
  4. sepatu kerja warna hitam dengan tinggi hak maksimal 3 cm
  5. sabuk dan lencana kopri
  6. kaos kaki warna hitam
  7. bagi peserta yang berjilbab mengenakan jilbab warna putih polos
Sekian postingan mengenai Apa yang harus dipersiapkan untuk menghadapi Diklat Prajabatan. Semoga bermanfaat.
Sumber: http://gurumenengah.blogspot.co.id/2015/10/apa-yang-harus-disiapkan-untuk-diklat.html

0 komentar:

Posting Komentar